Admin Project
PT.Energi Agung Sentosa. Perusahaan bergerak dibidang mekanikal elektrikal dan juga engineering Serta melayani maintanance dan pengadaan modul sedang membuka lowongan sebagai Admin Project.
Tanggung Jawab Pekerjaan :
• Mengelola dokumen proyek seperti kontrak kerja, gambar, spesifikasi, dan daftar material
• Membuat, memperbarui, dan mengarsipkan dokumen penting proyek sesuai standar perusahaan
• Memastikan semua dokumen dan data proyek terorganisir dengan baik dan mudah diakses
• Menyusun laporan harian, mingguan, dan bulanan terkait perkembangan proyek
• Mencatat dan mendokumentasikan perubahan atau revisi pekerjaan selama proyek berlangsung
• Mengelola pengajuan klaim, perizinan proyek, dan komunikasi administrasi lainnya dengan pihak customer
• Berkomunikasi dengan tim lapangan untuk mendapatkan update terkait progres proyek
• Mendukung komunikasi antara perusahaan dengan customer atau vendor terkait administrasi proyek
• Membantu penjadwalan aktivitas proyek dan memastikan seluruh tim mengetahui agenda harian
• Berkoordinasi dengan tim Admin dan Finance untuk mempersiapkan dan menerbitkan Invoice
• Menganalisa seluruh Berita Acara pekerjaan dan memberikan persetujuan Berita Acara yang telah sesuai rencana pekerjaan
• Memantau jadwal proyek untuk memastikan pekerjaan berjalan sesuai tenggat waktu
Keahlian :
Menguasai Microsoft Office
Kemampuan dalam membuat administrasi proyek
Kemampuan komunikasi yang baik dan manajemen waktu yang baik
Kualifikasi :
Pendidikan min SMK/sederajat
Pengalaman minimal 1 tahun dalam administrasi project.
Siap untuk ditugaskan diluar kota