PT. Bali Semesta Agung merupakan perusahaan yang bergerak dibidang Ekspedisi dan Transportasi. Kami saat ini sedang membutuhkan Kepala Cabang Wilayah yang kompeten pada bidangnya.
Tanggung Jawab Pekerjaan :
- Memanajemen satu Cabang, untuk mencapai Target yang ditetapkan Perusahaan.
- Membuat, menerapkan dan mengevaluasi rencana Bisnis cabang dalam pencapaian target Bisnis.
- Bertanggung jawab terhadap jalannya semua operasional cabang, Kenaikan omset cabang, Mengelola dan menjaga Trend pertumbuhan omzet penjualan Cabang.
- Mengkoordinasi, mengarahkan, dan memotivasi team dalam jumlah banyak.
- Membangun kerjasama yang baik dan sehat kepada mitra BSA.
- Membangun dan menjaga hubungan strategis dengan komunitas, serta menjalin hubungan pelanggan yang ada dan potensial.
- Menempatkan, memperkerjakan, membimbing, mengawasi karyawan baru
Keahlian :
- Dapat mendeskripsikan aktivitas pekerjaan operasional sehari - hari secara efektif serta efisien.
- Mempunyai keterampilan komunikasi yang baik dan menguasai komunikasi berbahasa inggris (min. pasif)
- Menguasai sistem dan prosedur operasional kantor cabang
- Menguasai dan mengerti aplikasi komputer (Ms. Word, Excel, Power Point,dll)
Kualifikasi :
- Berpengalaman kerja di bidang Ekspedisi / Logistik lebih diutamakan.
- Pendidikan minimal Strata satu (S1) semua jurusan
- Berpengalaman sebagai Branch Manager atau Pimpinan cabang minimal 2 tahun (bidang Logistik / Ekspedisi menjadi nilai plus)
- Memiliki SIM A
PT. BALI SEMESTA AGUNG
PT. BALI SEMESTA AGUNG merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa ekspedisi yang berpusat di Denpasar, dengan beberapa kantor cabang di Surabaya,NTB, dan Bandung.
...