Staff Maintenance Listrik
PT Suly Bersama Jaya Steell adalah Perusahaan Fabrikasi dan Pekerjaan Metal, yang telah banyak berkontribusi dalam berbagai proyek seperti proyek konstruksi bangunan, konstruksi jembatan, fabrikasi alat berat, fabrikasi tower, fabrikasi trafo, komponen excavator dan banyak jenis fabrikasi lainnya serta telah mempunyai customer bersekala nasional.
Sebagai Staff Maintenance di PT Suly bersama Jaya Steell, Anda akan berperan penting dalam menjaga kelancaran operasional perusahaan melalui pemeliharaan dan perbaikan peralatan serta fasilitas. Kami mencari individu yang memiliki keahlian teknis, detail, dan mampu bekerja mandiri serta dalam tim untuk mendukung efisiensi kerja.
Tanggung Jawab Pekerjaan :
Melakukan pemantauan secara berkala jalannya fungsi komponen listrik yang terdapat pada sebuah perusahaan
Merencanakan pemasangan komponen listrik yang dibutuhkan oleh sebuah perusahaan
Menghitung jumlah biaya dan juga material yang akan digunakan untuk pemeliharaan, perbaikan ataupun pemasangan komponen listrik
Melakukan perbaikan pada komponen listrik yang mengalami kerusakan
Melakukan koordinasi bersama tim untuk melakukan pemeliharaan terhadap sistem listrik pada perusahaan
Mengatasi gangguan ataupun masalah yang terjadi pada sistem listrik
Membuat laporan kerja secara rutin sesuai dengan aturan yang sudah ditentukan.
Keahlian :
Mampu mengetahui Fisika dan Matematika
Ahli dalam hal kelistrikan,memahami jalur listrik,
Keterampilan listrik lainnya adalah mampu membedakan tegangan listrik
Kualifikasi :
1. Memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang pemeliharaan/maintenance, terutama di industri manufaktur.
2. Memahami dasar-dasar teknik pemeliharaan mesin dan penggunaan alat-alat teknis.