Social Media Content Creator

Gantee

Gantee adalah pusat perawatan kecantikan premium yang menghadirkan pengalaman relaksasi dan peremajaan bagi pelanggan kami. Dengan fasilitas modern dan suasana yang menenangkan, kami menawarkan beragam layanan perawatan tubuh dan wajah yang dirancang untuk memanjakan tubuh serta menyeimbangkan pikiran. Mulai dari massage facial, hingga perawatan kulit, setiap layanan kami disesuaikan dengan kebutuhan individu untuk memberikan hasil optimal.

Tanggung Jawab Pekerjaan :

1. Menghasilkan konten kreatif sesuai dengan strategi pemasaran yang ditentukan untuk platform Website (Google Ads & SEO) dan media sosial seperti (TikTok & Instagram) dsb dengan tren media sosial terkini.
2. Menganalisis data performa konten, seperti jumlah tampilan, jumlah pengunjung, dan tingkat keterliatan untuk mengetahui keberhasilan kampanye konten.
3. Membuat perencanaan, pengambilan gambar, pengeditan, dan penjadwalan konten dengan baik agar sesuai dengan brand tone dan pesan yang ingin disampaikan.
4. Mengembangkan ide dan konsep konten yang inovatif untuk meningkatkan engagement dan brand awareness.
5. Berpartisipasi aktif dalam pembuatan konten di depan kamera.
6. Membuat copywritting untuk setiap postingan.
7. Re-edit video/photo footage yang ada.
8. Mengembangkan strategi sosial media
9. Memastikan kampanye mencapai target pemasaran.
10. Memahami AI

Keahlian :

- Menguasai software editing seperti VN (pro), Capcut (pro), Adobe Premiere (basic), Adobe Ilustrator (basic) dan lainnya.
- Mampu menggunakan aplikasi editing video di smartphone (seperti Capcut, VN, dll).
- Memiliki pengetahuan mengenai platform website (Google Ads & SEO) dan media sosial (Instagram, TikTok)
- Memiliki kemampuan copywriting yang baik (Creative Writing).

Kualifikasi :

- Pendidikan Minimum SMK Multimedia, S1 diutamakan Jurusan Ilmu Komunikasi / Marketing / Digital Marketing / Broadcasting.
- Fresh graduate di persilahkan
- Memiliki pengalaman dalam bidang Content Creator (minimal 1 tahun)
- Memiliki portofolio yang menunjukan kemampuan dalam menciptakan konten kreatif
- Bersedia mengikuti masa training selama 3 bulan.

Waktu Bekerja :

jam 09.00 - 18.00 / Senin-Sabtu

CS Loker.id